Kunjungan Sekretaris MA ke Bawas
Get Adobe Flash player
-

Kunjungan Sekretaris MA ke Bawas

NURHADI1

Jakarta - badanpengawasan.net
Sekretaris Mahkamah Agung RI yang baru dilantik, Bapak Nurhadi, SH, MH, menyambangi Badan Pengawasan, Selasa (6/3/2012). Bersama timnya, Bapak Nurhadi, SH., MH (Sekretaris Mahkamah Agung RI) disambut seluruh pejabat dan pegawai Badan Pengawasan.
Mendapat sambutan hangat, Sekretaris MA RI pun mengungkapkan kebahagiaannya. “Saya luar biasa senang, karena diterima keluarga besar Bawas,” tuturnya.


Kunjungan ke Badan Pengawasan merupakan satu rangkaian road show yang dilakukannya sejak dilantik menjadi Sekretaris MA RI pada 22 Desember 2011. Sebelumnya, mantan Kepala Biro Hukum dan Humas MA ini mengunjungi Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Tata Usaha Negara, serta Badan Urusan Administrasi.
Setelah ini, yang bakal dikunjunginya adalah Badan Penelitian, Pengembangan, Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan.
Pertemuan ini, menurut Sekretaris MA RI, merupakan tindak lanjut dari rapat koordinasi dengan para pejabat eselon I, pada 12 Januari 2012.
Tujuannya menyambangi Badan Pengawasan terutama adalah untuk menyamakan persepsi. Selain itu, ia juga menyampaikan program-program yang akan dijalankannya. “Saya juga ingin mendapat masukan-masukan dari Saudara sekalian,” ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Sekretaris MA RI menyampaikan beberapa catatannya mengenai Badan Pengawasan, khususnya dalam penerapan teknologi informasi untuk menunjang tupoksi.
“SIMKEP yang dikembangkan Badan Pengawasan lebih bagus lagi kalau bisa connect dengan SIMKEP yang di pusat,” ungkapnya.
Lebih jauh, Sekretaris MA RI berharap agar Badan Pengawasan meningkatkan koordinasi dengan Sekretariat MA.