Acara Pengembangan SDM dan Peringatan Hari Jadi Badan Pengawasan Ke-21

Jun 26, 2023

Bogor-Bawas : Pada hari Rabu sampai dengan hari Jumat, tanggal 21-23 Juni 2023, Badan Pengawasan mengadakan acara Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI di hotel Novotel, Bogor. Acara ini menghadirkan 2 (dua) orang narasumber yaitu Bapak Ansyahrul, Kepala Badan Pengawasan periode tahun 2006 sampai dengan tahun 2008 dan Bapak Nugroho Setiadji, Ketua Pengadilan Tinggi Jambi sekaligus Kepala Badan Pengawasan periode tahun 2016 sampai dengan tahun 2020. Dalam pemamparannya, para narasumber menekankan pentingnya integritas dan profesionalitas bagi aparatur Badan Pengawasan sebagai pengawas fungsional pada Mahkamah Agung dan Badan Peradilan Di Bawahnya. Selain acara pembekalan dan pembinaan di atas, juga dilakukan kegiatan team building guna meningkatkan kekompakan dan rasa persaudaraan di kalangan aparatur Badan Pengawasan.

Acara pengembangan SDM tersebut dirangkai dengan acara Peringatan Hari Jadi Badan Pengawasan Ke-21, yang dihadiri oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI, Kepala Badan Pengawasan periode tahun 2008 sampai dengan tahun 2013 beserta Yang Mulia Dwiarso Budi Santiarto, Kepala Badan Pengawasan periode tahun 2020 sampai dengan tahun 2022, Bapak Ansyahrul dan Bapak Nugroho Setiadji serta undangan lainnya. Hari jadi Badan Pengawasan ditentukan pada tanggal 12 Juni berdasarkan tanggal dikeluarkannya Keputusan Panitera/Sekretaris Mahkamah Agung Nomor MA/PANSEK/013/SK.VI/Tahun 2002 Tentang Perubahan Kedua Atas Keputusan Panitera/Sekretaris Jenderal Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor MA/PANSEK/02/SK/Tahun1986 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Kepaniteraan/Sekretariat Jenderal Mahkamah Agung RI tanggal 12 Juni 2002, yang mengesahkan pembentukan struktural Eselon IIa Asisten Bidang Pengawasan dan Pembinaan Mahkamah Agung RI sebagai cikal bakal terbentuknya Badan Pengawasan.

Dalam laporannya, Kepala Badan Pengawasan menyampaikan berbagai pembaruan dan transformasi yang terjadi selama 21 tahun keberadaan Badan Pengawasan, antara lain perubahan jumlah aparatur Badan Pengawasan, pembaruan dan penegakan Norma Perilaku Aparatur Badan Pengawasan, pembaruan dalam panduan dan pola pengawasan reguler, pembangunan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP), peningkatan dalam pembangunan Zona Integritas menuju terciptanya Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) serta pengembangan tugas Mystery Shopping. Selain itu Kepala Badan Pengawasan juga menyampaikan 10 aplikasi penunjang pelaksanaan tugas di Badan Pengawasan.

Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI, dalam arahannya, menyampaikan apresiasi terhadap perkembangan dan peningkatan di Badan Pengawasan, serta mengingatkan bahwa keberadaan Badan Pengawasan saat ini tidak terlepas dari sumbangsih setiap aparatur yang telah berperan sejak awal terbentuknya Asisten Bidang Pengawasan dan Pembinaan Mahkamah Agung RI pada tahun 2002. Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI menekankan agar setiap aparatur Badan Pengawasan senantiasa menjaga dan meningkatkan integritas. Dalam acara tersebut, Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI juga melakukan peluncuran Buku Sejarah Badan Pengawasan dan Edisi Pertama Majalah Integritas sebagai media komunikasi sejarah dan kemajuan Badan Pengawasan.